Selasa, 11 Agustus 2009

BILA CINTA BERSEMI DI USIA SENJA



Bila Cinta bersemi di Usia Senja

Semua indah yang dilihatnya
Hujan badai tak jadi penghamabat menemui kekasih
Lewat tengah malampun menambah kemesraan menemui kekasih
Kemercik air padasan mengiringi pertemuan dengan-Nya

Kekasih datang mebawa sekuntum keindahan
Kekasih datang menyelimuti kesempurnaan yang dikasihani
Keindahan tersingkap oleh datangnya kekasih
Jiwa larut dalam lautan kasih

Bila jiwa menyatu dalam lautan kasih
Pikiran hina,nesta dan nafsu setanpun takberkutik
Terbenam terkubur dalam genggaman kasih
Hanya jiwa yang teguh dapat mengerti rahasia kasih

Jiwaku terguncang oleh kecantikan Laila
Kecantikannya memancarkan ciri ciri Illahi
Bagai mana jiwa ini akan menjadi cantik
Bila jiwa ini tak lagi mempunyai kaindahan

Bila jiwa ini tak lagi mempunyai keindahan
Bagaiman kerinduhan bersemi terhadap yang maha kasih
Bila aku tak sedang jatuh cinta pada surga
Maka tak akan aku mencari kesucian

Bulan Romadhan segera tiba
Disanalah anak anak tangga kasih ditunjukan
Kasih naik kejenjang keindahan tertinggi
Melewati anak anak tangga jiwa yang bersujud

Bila Mentari tak sedang Jatuh Cinta
Tak ada cahaya keindahan diwaktu senja
Bila di usia senja tak ada kasih sayang
Disaat tenggelampun tak terpancar keindahan.
By : Roch,Jum'at7Agustus 2009

0 komentar:

Posting Komentar

 
Free Host | new york lasik surgery | cpa website design